Pemaparan Kerjasama Bisnis Distribusi Minyak Goreng Domestic Market Obligation

  • Posted By: perusda
  • Date: 12 Juni 2024

PT Kalimantan Timur Melati Bhakti Satya menggelar rapat yang dipimpin oleh Sekretaris daerah Kalimantan Timur Sri Wahyuni guna membahas rencana kerjasama distribusi minyak goreng Domestic Market Obligation (DMO) di Kalimantan Timur pada Selasa, 11 Juni 2024 bertempat di Hotel Novotel Balikpapan.

Pada rapat tersebut turut hadir Assisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov Kaltim Ujang Rahmat melalui zoom meeting, Kepala Biro Perekonomian Setda Prov. Kaltim Iwan Darmawan beserta jajarannya, dan Disperindakop Prov. Kaltim.

Sementara dari PT KTMBS dihadiri oleh Sekretaris Perusahaan Ahmad Basuki Nugroho yang didampingi jajaran manajemen PT KTMBS.

Diharapkan PT KTMBS dapat berperan maksimal dalam membantu pemerintah dalam menjaga harga dan pasokan kebutuhan pokok penting terutama minyak goreng di wilayah provinsi Kalimantan Timur.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Komentar Facebook

Leave your comment

Please enter your name.
Please enter comment.